Senin, 26 Maret 2012

BUAH PALA KOMPETENSI DI ACEH SELATAN

BUAH  PALA  KOMPETENSI  DI  ACEH SELATAN

Buah Pala bukan hanya bisa kita jual bijinya dan kulitnya,tapi juga bisa kita proses dan bisa menghasilkan :
Manisan pala,sirup pala,dan Minyak pala 
Manisan pala Basah adalah: Kue yang terbuat dari buah pala asli yang sudah diproses  


Adapun cara pembuatan kue pala sbb:
1. Buah pala di kupas kulitnya,untuk mendapatkan dagingnya,lalu buah    pala di cuci sampai bersih
 2. Lalu Rendam buah pala dalam larutan gula 1 selama 24 jam,lalu diriskan
3. Rendam buah pala dalam larutan 2 selama 24 jam, lalu ditiriskan
4. Didihkan larutan 3, angkat, dinginkan.
5. Rendam buah pala dalam larutan 3 selama 24 jam, ditiriskan.
6. Masak larutan 3 sampai agak kental,angkat,dinginkan.
7. Rendam lagi pala selama 24 jam.
Lakukan langkah ini berulang-ulang sampai air gula habis terserap.
8. Jemur pala di atas tampah sampai agak kering,
taburi gula pasir, Setelah pala kering,lalu di angkat siap di makan dan dipasar kan

Manisan pala Basah : Terbuat dari buah pala  asli yang sudah di proses 




Adapun cara pembuatannya adalah:

1. Dipetik buah pala yang agak tua,setelah dipetik pala buah dibiarkan satu malam.
2. Selanjutnya, buah dikupas, dicuci, dan direndam dalam larutan garam selama 1 jam.
3. Buah diangkat dan dicuci dengan air bersih sambil digosok-gosok,
4. Kemudian, buah disayat menurut selera (misalnya dibentuk kipas atau bunga).
5.  Buah direndam dalam larutan natrium selama 10 menit, dibilas hingga bersih, dan ditiriskan.
6. Setelah itu, buah direndam dalam larutan gula selama semalam, lalu diangkat.
7. Larutan gula didihkan kembali sampai agak kental lalu didinginkan.
8. Buah direndam kembali sampai manisnya meresap, lalu ditiriskan siap dimakan